Searching...
Jumat, 08 Juni 2018

Domba Menyerupai Manusia, Warga Menyebutnya Titisan Iblis


Koran Aneh - Warga di Chris Hani District Municipaily, Propinsi Eastern Cape, Afrika Selatan dibuat geger. Pasalnya di tempat itu telah lahir seekor domba dengan bentuk disik menyerupai manusia. Tidak ada bulu di kulitnya.

Warnanya merah muda dan badan domba ini sangat gemuk. Berbeda dari domba pada umumnya, kepala domba aneh ini berbentuk lebih bulat seperti tengkorak kepala manusia.

Jika dilihat sekilas, memang menyerupai kepala orang yang berkepala botak. Berbagai spekulasi warga pun muncul menebak-nebak mengapa bayi domba itu bisa berbentuk aneh.

Ada warga memercayai bahwa bayi domba itu merupakan titisan iblis. Warga lainnya menduga ibu dari bayi domba telah disuntik menggunakan sperma manusia.

Malah ada juga yang menganggap domba tersebut tidak nyata dan gambarnya hoax. Melansir dari Metro.co.uk, pihak Eastern Cape Departement of Rural Development kemudian mengonfirmasi bahwa bayi domba berbentuk aneh itu benar-benar nyata.



Kepala Direktur Pelayanan Veteriner, Dr Lubabalo Mrwebi, menjelaskan telah dilakukan sebuah tes. Ternyata bayi itu benar-benar seekor domba, meski bentuk fisiknya membuat orang berpikir lain.

Menurut penjelasan ilmiah, bayi domba yang menyerupai manusia tersebut tidak ada hubungannya dengan manusia.

Alasan domba tersebut bisa cacat dikarenakan pada tahap awal kehamilan induknya, ia terinfeksi Rift Valley Fever.

'Hal yang biasa bagi hewan hamil bisa terinfeksi virus di awal kehamilannya," ujar Dr Lubabalo Mrwebi.

Infeksi virus pada tahap awal kehamilan kata Mrwebi, dapat menginfeksi janin dan menyebabkan perkembangan malformasi pada janin yang sedang tumbuh.

Kemungkinan inilah yang terjadi pada domba Lady Frere, ibu dari bayi domba aneh tersebut.

Dr Lubabalo Mrwebi juga mengimbau masyarakat jangan panik atas fenomena ini. Ia menjamin bahwa bayi domba tersebut adalah domba cacat yang tidak ada hubungannya dengan iblis atau sperma manusia.

0 comments:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.